Hhhhmmm,,ada beberapa informasi menarik ni yang bisa menambah pengetahuan kamu semua di bidang IPA khusus na Fisika.
Yuk,kita baca sama-sama:
- Para penerjun payung berada dalam keseimbangan pada saat berada diudara, karena adanya dua gaya yang besarnya sama, tetapi arahnya berlawanan. Gaya gravitasi menyebabkan mereka turun dengan kecepatan yang semakin bertambah, tetapi gaya ini diimbangi oleh gaya gesek udara yang melambatkan laju turun mereka. Dengan demikian, para penerjun itu jatuh dengan kecepatan yang konstan.
- Tanpa adanya gaya gesek, tidak akan ada orangyang dapat menaii sepeda, apalagi untuk mengendarainya. Justru gaya gesek antara ban sepeda dan jalan itulah yang menyebabkansepeda tidak terpeleset ke belakang ketika menaiki jalan terjal.
- Matahari adalah pemasok hampir seluruh energi dibumi ini. Energi matahri menempuh jarak ruang angkasa sejauh 149.600 juta kilometer (93juta mil) menuju bumi sebagai radiasi elektromagnetik, yaitu suatu bentuk energi yang meliputi cahaya, sinar-X, dan Gelombang radio.
- Tekanan di dalam zat cair bergantung pada kedalamannya, semakin dalam maka semakin besar tekanannya. Helm penyelam dari abad ke -19 dibuat dari bahan yang tebal dan kuat agar penyelam dapat tahan terhadap tekanan yang besar. Tekanan juga bergantung pada kepekaan zat cairnya. Misalnya, raksa menekan lebih kuat daripada air karena lebih pekat daripada air.
- Pada 1654, Otto Von Guerike, Walikota Magdeburg, Jerman membuat demonstrasi yang menakjubkan mengenai tekanan udara. Ia membuat dua mangkuk tembaga besar yang jika ditelungkupkan satu sama lain akan membentuk bola yang didalamnya kosong. Apabila udara didalam bola itu dipompa keluar, udara yang menekan permukaan luar bola tembaga itu membuat mangkuk saling tertangkap begitu berat sehingga tidak mungkin dipisahkan, dahkan dengan menggantungkan beban berat pada bagian bawah mangkuk sekalipun. Apabila udara dibiarkan masuk ke dalam bola sehingga tekanan udara didalamnya normal kembali, kedua mangku itu pun langsung saling terlepas dengan mudah.
- Agar menjadi lebih tinggi, ayunan harus didorong pada permulaan setiap gerak ayunan. Frekuensi dorongan haruslah sebanding dengan frekuensi gerakan ayun. Memberikan dorongan dengan irama selain itu akan melambatkan gerakan ayunan itu,
- Pada ombak yang besar akan merambatkan energi yang besar pula. Para selancar menggunakan energi tersebut untuk mempercepat dan mengemudikan papan selancar.
- Ruang konser dirancang untuk meniadakan resonansi yang tidak dikehendaki. Di dalam ruangan ini, selain menggunakan bahan-bahan yang dapat meredam suara, bentuk-bentuk geometris digantungkan pada langit-langit untuk meredam gaung yang tidak dikehendaki.
Nah,,ada 8 informasi baru yang kita dapatkan. Semoga bisa menambah pengetahuan kita semua ya dan berguna dalam kehidupan kita,,
Yukkzz maarriii...
:)Selengkapnya...